Search

Penjualan Smartphone Huawei Ternyata ‘Kinclong’

Masih Unggulkan Kamera, Huawei P10 dan P10 Plus Pakai Lensa Leica Didepan2Jakarta, Selular.ID – Meski di pasar smartphone Tanah Air geliat Huawei masih kurang santer terdengar, tapi ternyata kinerja vendor berlogo kipas merah ini ternyata kinclong.

Huawei Consumer Business Group mengumumkan bahwa telah mengapalkan sebanyak 34,55 juta unit smartphone sepanjangan kwartal pertama, jumlah ini meningkat sebesar 21,6% dari tahun sebelumnya.

Berdasarkan laporan IDC (International Data Corporation), pangsa pasar smartphone Huawei secara global meningkat ke angka 9,8%. Hal ini  mengukuhkan posisi Huawei lebih jauh sebagai satu dari antara tiga vendor smartphone terbesar di dunia.

Di kwartal pertama tahun 2017, Huawei berhasil mencatat pertumbuhan yang signifikan di banyak negara. Pengapalan unitsmartphone dari tahun ke tahun meningkat lebih dari 50% di 52 negara, bahkan 32 diantaranya mencatat pertumbuhan melebihi 100%.

Di Tiongkok dan Eropa, pengapalansmartphone Huawei mempertahankan pertumbuhan yang pesat dengan bertumbuh sebesar 20% untuk Tiongkok dan 15% untuk Eropa. Selain itu, Asia Tenggara dan Asia Pasifik mencatat pertumbuhan pengapalansmartphone sebesar lebih dari 70%.

Pertumbuhan pesat yang diraih tidak terlepas pencapaian dari sektor smartphone premium, yang terdongkrak berkat penjualan dari perangkat seri Huawei P9 dan Huawei Mate 9. Keberhasilan ini juga mendemonstrasikan pertumbuhan pengaruh Huawei sebagai merek premium di dunia. Di kwartal pertama 2017, proporsi perangkat smartphone kelas menengah dan kelas atas dari Huawei (berkisar di atas US$300) meningkat 11% dari periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Berdasarkan laporan dari GfK, untuk pangsa pasar kelas atas (kisaran diatas US$500), Huawei berhasil menguasai 9,7% dari pangsa pasar global pada bulan Februari 2017, mencapai 10% di 9 negara, termasuk Tiongkok, Spanyol, Italia, Thailand, Malaysia, Afrika Selatan, Polandia dan pasar penting lainnya.

Jajaran seri smartphone flagship terbaru, Huawei P10, telah tersedia di lebih dari 30 negara sejak resmi diluncurkan pertama kali secara global pada tanggal 26 Februari 2017 di ajang MWC 2017 di Barcelona. Jajaran Huawei seri P terbaru ini tengah meraih popularitas yang sangat besar dari para konsumen di seluruh dunia berkat pengalaman fotografi yang menakjubkan yang dihadirkan oleh Huawei P10.

Huawei juga mulai menggoyang pasar tablet dunia yang mulai lesu. Bisnis tablet Huawei telah bertumbuh secara signifikan baik untuk pelanggan enterprise mau pun pelanggan end-user, dengan pertumbuhan pengapalan unit di tahun ini yang mencapai lebih dari 70% dibandingkan tahun sebelumnya.

“Berkat bertumbuhnya pengakuan global terhadap produk dan brand Huawei, posisi Huawei Consumer Business Group sebagai merek premium terus menguat di akhir kwartal pertama tahun 2017 ini,” ujar Richard Yu, selaku CEO dari Huawei Consumer Business Group.

URL: http://ift.tt/2pQ6bv8

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penjualan Smartphone Huawei Ternyata ‘Kinclong’"

Post a Comment

Powered by Blogger.