Search

Bocoran Nokia 8.1 Terungkap, Usung Spesifikasi Kelas Menengah?

Liputan6.com, Jakarta - Memasuki akhir tahun, HMD Global ternyata masih menyiapkan smartphone Nokia teranyar.

Buktinya, dari laporan terbaru, diketahui perusahaan asal Finlandia tersebut masih memiliki satu smartphone yang siap rilis.

Dikutip dari Phone Arena, Minggu (20/10/2018), kehadiran smartphone penerus Nokia 8 ini diketahui dari situs Geekbench beberapa waktu lalu.

Hanya, dari informasi itu, spesifikasi smartphone bernama Nokia 8.1 ini berbeda dari pendahulunya.

Alasannya, smartphone ini ternyata tidak didukung spesifikasi kelas wahid. Nokia 8.1 malah ditopang Snapdragon 710 yang dikenal sebagai chipset kelas menengah dengan RAM 4GB.

Sekadar informasi, Nokia 8 dipersenjatai dengan chipset Snapdragon 835 yang masuk sebagai jeroan tingkat atas.

Karenanya, belum dapat dipastikan alasan HMD memilih chipset kelas menengah untuk Nokia 8.1

Sementara untuk sistem operasi, smartphone ini sudah menjalankan Android 9 Pie. Sayang, tidak banyak informasi lain yang dapat diungkap mengenai smartphone tersebut.

Hingga saat ini, belum ada informasi mengenai jadwal rilis smartphone ini. Pun dengan rencana HMD dengan merilis Nokia 8.1, mengingat spesifikasi yang diusungnya sangat mirip Nokia 7.1.

Oleh sebab itu, sejumlah prediksi menyebut smartphone itu tidak akan diperkenalkan pada tahun ini. Namun, sebelum memastikan hal tersebut, menarik untuk menunggu pengumuman resmi dari HMD Global.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/tekno/read/3672426/bocoran-nokia-81-terungkap-usung-spesifikasi-kelas-menengah

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bocoran Nokia 8.1 Terungkap, Usung Spesifikasi Kelas Menengah?"

Post a Comment

Powered by Blogger.