Liputan6.com, Jakarta - Satu setengah bulan yang lalu, OpenAI memperlihatkan kemampuan teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence, AI) milik perusahaan dengan melawan skuat Dota 2 terbaik di dunia.
Terkini, AI besutan perusahaan nirlaba rintisan Elon Musk ini kembali bertarung dan berhasil mengalahkan pemain profesional Dota 2.
Dikutip dari laman The Verge, Selasa (7/8/2018), bot AI yang diberi nama OpenAI Five ini melawan satu tim yang terdiri dari empat pemain profesional dan komentator gim Dota 2.
Adapun tim "manusia" beranggotakan, Ben "Merlini" Wu, William "Blitz" Lee, loannis "Fogged" Lucas, David "MoonMeander" Tan, dan Austin "Capitalist" Walsh.
Kedua tim bertarung dalam format pertandingan best-of-three (BO3).
Saking kuatnya tim OpenAI Five ketika bertarung di pertandingan pertama, tim yang terdiri dari pemain profesional Dota 2 tersebut tak mampu menghancurkan satu pun tower milik lawan.
Mereka baru bisa menghancurkan satu tower milik tim OpenAI di babak kedua. Tim manusia baru bisa berhasil kalahkan bot OpenAI Five di babak ketiga.
https://www.liputan6.com/tekno/read/3612237/kecerdasan-buatan-openai-kembali-libas-tim-profesional-dota-2Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kecerdasan Buatan OpenAI Kembali Libas Tim Profesional Dota 2"
Post a Comment