Liputan6.com, Jakarta - Meskipun jarak Cupertino (markas Apple) dan Mountain View (markas Google) hanya 10 menit saja, tapi hal itu tidak menghalangi Apple untuk kerap menyentil tetangga sekaligus rivalnya.
Contohnya, seperti yang dilakukan Apple terhadap toko milik saingannya, Google Play. Pada video yang pertama kali diunggah pada, Senin (23/4/2019), Apple mencemooh sistem keamanan dari toko sebelah.
Tentu, Apple tidak secara langsung menyebutkan nama Google Play, dan hanya menuliskan "Toko Kamu" yang dibandingkan dengan App Store.
Pada iklan tersebut seorang wanita muda tampak memilih-milih sesuatu di "Toko Kamu", kemudian salah satu kotak yang ia ambil meletup di wajahnya.
Sang gadis pun pindah ke App Store yang ditulis lebih aman. Ketika wanita itu pindah, mendadak seluruh bagian toko sebelah hancur lebur.
Ada lagi sindiran menampilkan wanita yang merasa iri karena wanita dengan iPhone bisa berpose pakai mode Portrait.
Hal yang dilakukan Apple lumrah terjadi di perusahaan teknologi. Pada perilisan smartphone terbaru pun, para petinggi perusahaan terang-terangan membandingkan spesifikasi milik mereka dengan kompetitor.
https://www.liputan6.com/tekno/read/3487005/apple-sentil-toko-google-lewat-iklan-tetangga-kok-gituBagikan Berita Ini
0 Response to "Apple Sentil Toko Google lewat Iklan, Tetangga Kok Gitu?"
Post a Comment