Lebih lanjut, CEO Apple, Tim Cook, dalam pertemuan tahunan dengan para pemegang pada awal bulan ini, dilaporkan membicarakan tentang rencana masa depan. Salah satu yang dibahas tentang produk terbaru Apple.
Dilansir Phone Arena, Cook dalam pertemuan itu mengatakan, Appple sedang mempersiapkan sejumlah produk baru untuk masa depan. Jajaran produk tersebut diklaim akan membuat semua orang sangat kagum. Sayangnya, tidak diketahui jenis produk yang dimaksud oleh Cook.
Lebih lanjut, Cook juga mengatakan ada roadmap jangka panjang yang hebat untuk produk-produk fantastis, termasuk suksesor Air Pods dan Apple Watch Series 5. Ia pun mengisyaratkan akan lebih banyak fitur kesehatan hadir pada Apple Watch.
Terlepas dari produk baru, Cook mengatakan Apple telah mengakuisisi 18 perusahaan pada tahun ini. Namun, tidak disebutkan nama-nama perusahaan yang diakuisisi tersebut.
Apple sendiri biasanya membeli perusahaan yang tidak terlalu besar. Akuisisi terbesar yang dilakukan, ketika membeli Beats Audio senilai USD 3 miliar pada 2014.
Akuisisi besar lainnya kemungkinan akan kembali terjadi, menyusul laporan yang menyebutkan Apple tertarik mengakuisisi Disney dan Netflix.
(Shintya Alfian/Jek)
https://www.liputan6.com/tekno/read/3960729/apple-watch-tak-bakal-sepenuhnya-bergantung-pada-iphoneBagikan Berita Ini
0 Response to "Apple Watch Tak Bakal Sepenuhnya Bergantung pada iPhone"
Post a Comment