Search

Upaya Realme untuk Menangkan Hati Milenial Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Persaingan smartphone antar vendor kini kian ketat dengan kehadiran pemain-pemain baru dari Tiongkok.

Salah satu vendor yang dimaksud adalah Realme yang mulai menggempur pasar Asia. Meski berasal dari Tiongkok, Realme tetap memasarkan produknya negara berkembang di Asia seperti India, Bangladesh, Thailand, Malaysia, Filipina, dan Indonesia.

Menyasar kaum milenial, vendor smartphone tersebut melihat anak muda sebagai kelompok yang memiliki kekuatan dan gairah.

Anak muda turut dianggap selalu bersemangat untuk menemukan, menciptakan dan bermimpi sesuatu yang baru.

Realme melihat anak muda tidak hanya memandang sebuah smartphone sebagai alat komunikasi semata.

Kelompok ini menganggap smartphone sebagai alat untuk bersosialisasi, hiburan, bekerja sekaligus belajar dalam hidupnya. Dari segi tampilan pun, smartphone Realme dianggap merepresentasikan kepribadian masing-masing.

Realme didirikan di Tiongkok pada Mei 2018 dan langsung masuk Indonesia pada 9 Oktober 2018. Saat itu Realme memboyong Realme C1, Realme 2, dan Realme 2 Pro.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/tekno/read/3953680/upaya-realme-untuk-menangkan-hati-milenial-indonesia

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Upaya Realme untuk Menangkan Hati Milenial Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.