Search

Insiden Ngetwit Pakai iPhone, Pegawai Huawei Kena Sanksi

Liputan6.com, Jakarta - Huawei menghukum dua karyawannya atas insiden mengirimkan ucapan Tahun Baru di Twitter menggunakan iPhone. Hal ini diungkapkan Huawei melalui memo internalnya.

Dilansir Reuters, Sabtu (5/1/2018), screenshot kesalahan pengiriman twit tahun baru itu dengan cepat menyebar di media sosial, meski pihak Huawei telah menghapusnya.

Berdasarkan screenshot yang beredar, terdapat keterangan "via Twitter for iPhone" di bagian bawah twit ucapan Tahun Baru 2019 dari Huawei.

Dalam memo internal pada 3 Januari 2019 itu, Senior Vice President dan Direktur Dewan Direksi Huawei, Chen Lifang, mengatakan "insiden tersebut telah merusak citra merek Huawei". iPhone merupakan salah satu rival utama smarphone Huawei di pasar.

Huawei dalam memo internal mengungkapkan, insiden tersebut menunjukkan ketidaktaatan terhadap prosedur dan pengawasan manajemen.

Sebagai konsekuensinya, perusahaan melakukan demosi terhadap dua karyawan yang bertanggungjawab dengan menurunkan jabatannya setingkat, serta gaji bulanan mereka dipotong sebesar 5.000 yuan. Salah satu karyawan tersebut adalah direktur pemasaran digital.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/tekno/read/3863254/insiden-ngetwit-pakai-iphone-pegawai-huawei-kena-sanksi

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Insiden Ngetwit Pakai iPhone, Pegawai Huawei Kena Sanksi"

Post a Comment

Powered by Blogger.