Liputan6.com, Jakarta - Facebook mengklaim perusahaannya telah menghapus banyak sekali konten spam, kekerasan, hingga akun palsu.
Laporan ini dirilis setelah Facebook dituding tak kompeten dalam membasmi konten negarif dan akun-akun palsu.
Upaya Facebook ini menekankan pada penghapusan konten negatif sebelum para pengguna lain melihat konten tersebut dan sebelum ada permintaan take down konten dari negara-negara.
Periode penghapusan konten negatif oleh Facebook yang dilakukan sejak Juli hingga September 2018 lebih banyak ketimbang periode yang sama di tahun sebelumnya.
Menurut laman The Verge yang Tekno Liputan6.com kutip, Jumat (16/11/2018), Facebook telah menghapus 2,1 juta dan 8,7 juta konten bernada bullying dan kekerasan dan pornografi anak.
Sementara jumlahh unggahan spam yang dihapus mencapai 1,23 miliar konten. Tahun sebelumnya, jumlah konten spam yang dihapus mencapai 900 jutaan koten.
Facebook mengatakan, di antara konten-konten yang dihapus sebagian besar adalah spam dan ada juga akun palsu terkait kampanye propaganda politik.
Selanjutnya, konten yang juga dihapus Facebook adalah kekerasan. Menurut laporan Facebook, perusahaan telah men-take down 15,4 juta konten kekerasan sepanjang Juni hingga Agustus 2018.
https://www.liputan6.com/tekno/read/3693854/facebook-klaim-hapus-banyak-konten-spam-kekerasan-dan-akun-palsuBagikan Berita Ini
0 Response to "Facebook Klaim Hapus Banyak Konten Spam, Kekerasan, dan Akun Palsu"
Post a Comment